Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tablet Dengan Konten Lokal Paling Lengkap

Selain mengedepankan koneksi internet cepat hingga 3,1 Mbps, AHA Pad dari Bakrie Connectivity diklaim sebagai tablet dengan konten lokal paling lengkap yang pernah dipasarkan di Indonesia. Tidak ingin ketinggalan tren tablet saat ini, Bakrie Connectivity baru saja meluncurkan tablet AHA Pad, yang mengusung sistem operasi Android 2.2 (Froyo) dengan harga terjangkau, yakni Rp2.888.888 ditambah ppn. Presiden Direktur Erik Meijer menegaskan bahwa pihaknya ingin menghadirkan tablet yang terjangkau oleh masyarakat Indonesia, tapi dengan spesifikasi mumpuni.

Tablet dengan konten lokal paling lengkapGuna bersaing dengan berbagai varian tablet yang sudah beredar di pasaran, AHA Pad menawarkan beragam konten yang khusus dikembangkan untuk konsumen tanah air. Tablet ini memiliki konten lokal paling lengkap yang tidak tersedia pada platform tablet lainnya. Kami rasa ini menjadi sesuatu yang baru bagi konsumen tablet Indonesia," papar Erik di sela peluncuran AHA Pad di Planet Hollywood, kemarin malam.

Beberapa konten lokal itu antara lain adalah AHAshop di mana pelanggan dapat mengunduh berbagai aplikasi; AHAgames yang menawarkan permainan seru seperti Angry Birds, Fruit Ninja dan lainnya; serta AHAstars di mana pelanggan bisa mendapatkan update koleksi foto terbaru artis dan musisi Indonesia serta berinteraksi dengan artis favorit masing-masing. Kami bekerja sama dengan sejumlah label rekaman Indonesia untuk menghadirkan AHAstars, jadi semua artis yang kami tampilkan di sini benar-benar artis dan musisi lokal," jelas Erik.

Selain itu masih ada AHAmail di mana pelanggan bisa memiliki alamat email AHA sesuai keinginan, AHAvibe untuk mengunduh full track ribuan lagu original dari artis dan musisi tanah air, serta AHACherryView untuk menemukan tempat-tempat seru yang menggunakan Augmented Reality. Karena didorong keinginan menghadirkan tablet khusus untuk konsumen Indonesia itulah, maka kami perlu waktu cukup lama dalam mengembangkan sistem operasinya," tambah Erik lagi.

AHA Pad sendiri mengusung layar 7 inci dengan layar sentuh capacitive dari perangkat Huawei Ideos S7. Bentuk yang tipis, dengan ketebalan 12,5 milimeter dan berat 460 gram, membuat AHA Pad fleksibel untuk dibawa kemanapun. Didukung prosesor Snapdragon 1GHz dari Qualcomm, AHA Pad juga bisa digunakan untuk melakukan panggilan telepon serta mengirim SMS. Selain itu, tablet inipun dilengkapi memory slot micro SD dengan kapasitas hingga 32GB serta kamera belakang 3,2 megapiksel dan kamera depan 0,3 megapiksel. Tablet memang mantap dan keren untuk massa sekarang ini.